Kamis, 08 Desember 2011

Kasih “mamah dan papah”


Mamah dan papah adalah pahlawan bagi ku , karena mereka memberikan aku kasih sayang yang sempurna melebihi apa pun. Dari kecil aku sudah di biasakan untuk menjadi orang yang tidak manja. Hal itu di lakukan ke dua orang tua ku agar aku bisa mengerti keadaan ekonomi ke dua orang tua ku yang saat itu sedang mengalami masalah sulit.
Karena waktu aku duduk di bangku TK papah ku mengalami PHK. Dan betapa sulit nya bagi papah ku untuk mencari pekerjaan saat itu . namun papah ku dengan semangat yang kuat tidak putus asa untuk mencari pekerjaan ke sana ke sini . dari satu pekerjaan ke pekerjaan lain itu lah yang di lakukan papah ku agar bisa mencukupi kebutuhan keluarga.dan mamah ku tidak tinggal diam , mamah membantu papah dengan bekerja sebagai tukang cuci di dekat rumah ku.
Namun cobaan datang , mamah ku sakit paru-paru karena stres memikirkan biaya sekolah aku dan kakak ku juga untuk kebutuhan lain nya. Dengan sabar mamah berobat untuk bisa sembuh dari sakit nya. Papah pun semakin kuat untuk mencari pekerjaan yang lebih baik. Dan parah nya mamah meminum obat palsu yang di jual bebas,dan mengakibatkan penyakit mamah semakin parah .
Hingga suatu saat ada seseorang yang memberitahu tentang obat yang ampuh menyembuhkan penyakit mamah. Dengan semangat tiap hari mamah minum air perasaan dari buah mengkudu.dan mujizat itu datang , mamah di nyatakan sembuh setelah lama mengkomsumsi buah mengkudu. Dengan kesabaran yang lama mamah bisa sembuh dari sakit nya.
Dan suatu kabar baik datang , papah pun mendapat pekerjaan tetap di suatu perusahaan di Jakarta . dan sampai sekarang papah masih bekerja di tempat itu.
Dari sini aku mendapat pelajaran yang sangat baik untuk aku ikuti , yaitu semangat ke dua orang tua ku untuk menjalanni keadaan sesulit apa pun.
Dan karena kesabaran , Tuhan memberikan hasil yang manis …..


Nama   : Ruth Apriyana Tri Ayu
kelas    : 1EA23
Npm     : 19211500

Tidak ada komentar:

Posting Komentar